Uji Publik Transformasi Kurikulum Kebidanan FK Unesa Libatkan Mitra Klinik

Surabaya, 29 Agustus 2024 — Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Surabaya (FK Unesa) sukses menggelar uji publik transformasi kurikulum kebidanan di ruang rapat lantai 2. Acara ini dihadiri oleh seluruh dosen program S1 Kebidanan dan Profesi Bidan, laboran kebidanan, tim MHEU Fakultas, serta mitra klinik prodi kebidanan. Mitra wahana praktik klinik yang turut hadir adalah perwakilan bidan dari Puskesmas Porong Sidoarjo, Suriah, S.Tr.Keb., Bd., serta perwakilan Klinik Bidan Nuril Masrukah, S.KM., SST., Bd. Kehadiran mereka memberikan perspektif langsung dari lapangan, memperkuat kolaborasi antara dunia akademik dan klinik dalam pengembangan kurikulum kebidanan. Acara berlangsung selama tiga jam dan terdiri dari dua sesi utama, yakni Focus Group Discussion (FGD) serta pengembangan kurikulum bersama dalam pembelajaran. Sesi ini dilanjutkan dengan pemaparan materi (microteaching) kepada para praktisi klinik. Kegiatan tersebut menjadi wadah bagi dosen dan mitra klinik untuk berdiskusi mengenai pendekatan pembelajaran yang lebih relevan dan berbasis praktik. Uji publik ini menandai langkah maju FK Unesa dalam menciptakan kurikulum kebidanan yang lebih komprehensif dan aplikatif, mempersiapkan lulusan yang siap menghadapi dinamika di dunia kesehatan.
